Tips Aman Belanja Online


Ada pengalaman beberapa bulan lalu salah satu teman saya belanja online melalui facebook malah tertipu, dia ingin membeli HP tapi hasilnya uang hilang dan HP pun tak kunjung datang. Kejadian itu bukan hanya terjadi pada teman saya, saya baca-baca di intenet dan dari informasi-informasi lain ternyata banyak juga yang tertipu, sampai muncul opini bahwa belanja online itu tipuan.
Tidak semua belanja online ( online store ) itu tipuan, banyak juga yang benar-benar berdagang, perlu sangat hati-hati jika ingin belanja online, beriku sedikit Tips Aman Belanja Online :

1. Ketahui lebih jauh si penjual
sebelum memutuskan " ya saya jadi membeli " kita harus benar-benar mengetahui profil sipenjual. bagaimana caranya ? dalam belanja online biasanya kita akan masuk ke website / FB / blog si penjual, kita lihat apakah mengesankan terpercaya atau tidak, lihat testimoni-testimoni yang ada dari pembeli lainnya karena biasanya testimoni dari pembeli lain bisa menentukan apakah sipenjual itu dapat dipercaya atau tidak.

2.  Pilih Toko Online Terpercaya
Belanja Onlinelah di toko online terpercaya yang sudah banyak direkomendasikan oleh banyak orang, dan lebih baik sebelum belanja online cari informasi apa saja toko online terpercaya.

3. Hindari Belanja Online Dari Perorangan
Hal ini yang biasanya berakhir dengan penipuan, belanja dengan seseorang didunia maya sangat berbahaya, apalagi jika kita baru saja mengenal orang tersebut. Namun jika kita memang benar-benar membutuhkan apa yang dijual dan sangat ingin membelinya gunakan jasa rekening bersama atau harus bertemu dengan orang tersebut, jadi transaksi dilakukan dengan cara bertemu.

4. Jangan Tergiur Dengan Harga Yang Murah
Barang bagus dengan harga murah siapa sih yang tidak mau, tapi hati-hati penipu biasanya menggunakan cara ini untuk merayu calon korban, gunakan selalu akal sehat dan logika, harga dan kualitas barang selalu berbanding lurus.

Nah sekian tips aman belanja online dari saya, semoga bermanfaat. Amin

0 comments:

Post a Comment